Makalah Akuntansi Biaya Riset dan Pengembangan

PENDAHULUAN

Akuntansi biaya riset itu mencakup mengenai tentang aktiva tidak berwujud.  Yang terencana yang di laksanakan dengan harapan pembaruan dan pengetahuan dan pemahaman teknis atas ilmu yang baru.
Sedangkan pengembangannya di definisikan sebagai penerapan penemuan suatu riset / pengetahuan lainnya pada suatu rencana atau suatu rancangan pada produksi bahan baku  atau jasa yang bersifat  baru.
    Akuntansi biaya riset dan pengembangan 

    Sebelumnya, akuntansi biaya riset dan pengembangan di atur tersendiri dalam PSAK No. 20, kemudian di gabung di PSAK No. 19 ( revisi 2000 ) mengenai aktiva tidak berwujud tanggal 13 Oktober 2000. Perubahann tersebut sejalan dengan perubahan International Accounting Standart (IAS) diman sebelumnya biaya riset dan pengembangan di atur dalam
    IAS 9 yang efektif berlaku sejak 1 Januari 1995. Kemudian pada bulan September 1998di gabung ke dalam IAS 38 Intangible Assets yang efektif berlaku sejak 1 Juli 1999.

    PSAK 19 mendefinisikan riset sebagai penelitian orisional dan terencana di laksanakan dengan harapan memperoleh pembaruan pengetahuan dan pemahaman teknis atas ilmu yang baru ( Research is original and planned investigation undertaken with the prospect of gaining new scintific or technical knowledge and understanding ),

    sedangkan pengembangan di definisikan sebagai penerapan temuan riset / pengetahuan lainnya pada suatu rencana / rancangan produksi bahan baku, produk, proses,sistem, atau jasa yang sifatnya baru / yang mengalami perbaikan yang substansial, sebelum di mulainya produksi komersial atau pemakaian ( Development is the application of research findings or other knowledge to a plan or design for the production of new or substantially improved materials, devices, products, processes, sistems or serveses piror to the comencement o9f commercial production or use ).

    Paragraf  36  PSAK 19 mengatur bahwa perusahaan tidak boleh mengakui aset tidak berwujud yang timbul dari riset ( atau dari tahap riset dalam suatu proyek Internal ).

    Pengeluaran untuk riset ( atau tahap riset pada Internal ) di akui sebagai beban pada saat terjadinya. Paragraf 37 di jelaskan bahwasannya pernyataan ini menganut pandangan bahwa dalam tahap riset pada suatu proyek suatu perusahaan  tidak dapat menunjukkan telah adanya suatu aset tidak berwujud yang akan dapat menghasilkan manfaat ekonomis pada masa depan. Dengan demikian, pengeluaran untuk riset selalu di akui sebagai beban pada saat terjadinya.

    Contoh Kegiatan Riset :
    Ø Kegiatan yang di tunjukkan untuk memperoleh poengetahuan baru
    Ø Pencarian, evaluasi dan seleksi penerapan penemuan riset atau pengetahuan lainnya.
    Ø Pencarian alternatif bahan baku, peralatan, produksi, proses, sistem / jasa (the search for  product or process alternatives )
    Ø Perumusan, desain, evaluasi dan seleksi berbagai cara alternatif kemungkinan bahan baku, peralatan, produk, proses, sistem atau jasa ( the formulation and design of posibsble new or improved product or process alternatives )

    Paragraf  39  mengatur bahwa suatu aset tidak berwujud yang timbul dari pengembangan ( atau dari tahap pengembangan pada suatu proyek Internal ) di akui jika, dan hanya jika, perusahaan dapat menunjukkan semua seperti hal berikut ini :

    1.     Kelayakan teknis penyelesaian aset tidak  tidak berwujud tersebut sehingga aset tersebut dapat digunakan atau di jual.
    2.     Niat untuk menyelesaikan aset tidak berwujud tersebut dan menggunakan / menjualnya.
    3.     Kemampuan untuk menggunakan atau menjual aset tidak berwujud tersebut.
    4.     Cara aset tidak bewujud menghasilkan kemungkinan manfaat ekonomis di waktu masa depan, yaitu antara lain perusahaan harus mampu menunjukkan adanya pasar bagi keluaran aset tidak berwujud / pasar atas aset tidak berwujud itu sendiri / jika aset tidak berwujud itu akan digunakan secara Internal perusahaan harus mampu menunjukkan suatu kegunaan aset tidak berwujud tersebut.
    5.     Tersedianya sumber daya teknis, keuangan, dan sumber daya lainnya untuk menyelesaikan pengembangan aset tersebut.
    Previous
    Next Post »

    1 komentar

    1. beban penelitian dan pengembangan masuk dalam biaya operasinal atau ga

      BalasHapus